Resep Bihun Bebek (Khas Medan)
Bahan-bahannya;
- 1 ekor bebek utuh ,dibersihkan dibuang kepala dan kakinya
- 1 sendok teh cuka
- 1 sendok teh garam
- 2000 ml air
- 4 cm jahe memarkan
- 2 batang daun bawang
- 5 siung bawang putih dicincang halus
- 3 cm jahe dicincang halus
- 4 sendok teh garam
- ½ sendok teh merica bubuk
- 1 sendok makan angciu
- 2 sendok makan minyak wijen
- 1 sendok makan minyak untuk menumis
Bahan Bihun:
- 300 gram bihun kering diseduh dengan air mendidih tiriskan
- 50 ml minyak bawang
- 50 ml kecap asin
Bahan pelengkap :
- 3 sendok makan bawang putih goreng, diremah untuk taburan
- 100 gram daun selada keriting, disobek kasar
- 3 batang daun bawang kecil, diiris halus untuk taburan
- 10 tangkai daun ketumbar, dietiki daunnya
Langkah-langkahnya;
- Lumuri seluruh bagian bebek dengan cuka dan garam hingga rata. Diamkan selama 1 jam. Sisihkan.
- Kaldu, rebus bebek di dalam air bersama jahe dan bawang daun di atas api sedang hingga mendidih. Kecilkan api, masak hingga bebek matang dan empuk. Saring kaldunya, ambil 1.500 ml. Sisihkan.
- Suwir-suwir kasar daging bebek. Sisihkan.
- Panaskan minyak. Tumis bawang putih cincang dan jahe cincang hingga harum, sisihkan.
- Rebus kembali kaldu bebek. Masukkan tumisan bawang. Aduk rata. Biarkan mendidih. Tambahkan garam, merica bubuk, angciu, dan minyak wijen. Aduk rata.
- Bihun, campur bihun bersama minyak bawang dan kecap asin, aduk rata. Letakkan dalam mangkuk saji. Tambahkan suwiran daging bebek diatasnya.
- Taburi bawang putih goreng. Sajikan bersama daun selada, daun bawang kecil, dan daun ketumbar. Siramkan kuah.
Belum ada Komentar untuk "Resep Bihun Bebek (Khas Medan)"
Posting Komentar